Sunday, 8 February 2015

Cara Service Mouse Komputer

Service Mouse Komputer
Apa Itu Mouse?

Sebelum kita membahas tentang bagaimana cara service mouse maka sebelumnya kita ketahui dahulu pengertian dari mouse. mouse adalah hardware yang dihubungkan ke komputer baik wire (kabel) atau secara wireless (tanpa kabel). Perangkat ini dinamakan mouse karena pada waktu itu piranti ini berbentuk seperti tikus. Disamping itu, kabel yang tersambung dengan mouse yang terhubung dengan komputer bentuknya seperti ekor tikus.

Fungsi Mouse Komputer

Dan untuk fungsinya sendiri adalah
  • Menginput perintah untuk dimana cara kerja mouse adalah dengan cara mouse digeserkan pada permukaan data yang datar.
  • Digunakan sebagai penggerak pointer untuk menentukan kursor ke layar monitor tertentu.
  • Digunakan untuk beberapa kegiatan seperti: double klik (membuka file), klik tahan dan geser ,klik (memilih item), drag drop (memindahkan item) dan klik kanan (menampilkan pilihan menu perintah.
  • Digunakan untuk melakukan scrolling pada layar dengan menggunakan roda scroll yang ada pada mouse.
  • Mendeteksi beberapa gerakan 2D secara relatif ke posisinya yang sekarang.
  • Membuat pekerjaan kita menjadi lebih ringan,mudah dan cepat. khususnya untuk kita yang mempunyai aktifitas seperti mengedit foto dan lain lain.
  • Digunakan untuk Memperbesar dan memperkecil tampilan lembar kerja.
  • Mengaktifkan tombol perintah dan melakukan suatu ekskusi tertentu pada aplikasi
  • Digunakan Untuk melakukan perintah yang tidak menyediakan menu shortcut, tombol kanan pada mouse jika diklik 2x berfungsi sebagai tombol enter pada perintah eksekusi
  • Mouse juga digunakan sebagai pengaturan & perbesaran tampilan sebuah objek
  • Mouse juga digunakan untuk melakukan intruksi dan konversi ke sinyal elektronik yang dapat dimengerti oleh sistem komputer

Merk Mouse

Ada berbagai macam merk mouse yang tentunya perlu anda ketahui agar tidak bingung jika kita membeli mouse karena merk mouse sangat banyak dipasaran dan mungkin kita akan menghafalnya satu persatu.
 Aopen,Detect,E-Blue,HP,Kensington,Lexcron,Lex,maLogitech,Memorex,Microsoft,Mobile ,Gear,OEM,Prolink,Razer,Saitek,Silverstone,Steelseries,Targus,Travelpac

Cara Mudah Memperbaiki Mouse Komputer

Hal termudah dalam service mouse adalah semudah kita melangkah. karena dalam memperbaikinya kita harus menggunakan langkah maka hal yang paling utama adalah
cari permasalahanya apa yang menjadi penyebab terjadinya kerusakan yang dilakukan terlebih dahulu dimulai dari
  1. Cek usb dengan cara memindahkan kabel usb ke tempat usb lainnya
  2. Cek lampu indikator mouse yang berwarna merah yang terletak di bawah mouse tersebut ini berlaku untuk semua mouse termasuk mouse wireless. Dilihat dengan jelas apakah menyala dan berwarna merah atau tidak, jika menyala berarti kerusakan bukan pada lampu indikator jika tidak menyala maka yang dilakukan adalah dengan membuka atau membongkar agar kita bisa mendeteksi kerusakan maka bukalah baut yang terletak dibawah mouse dan biasanya tertutup dengan kertas penutup berbentuk bundar kecil. jika sudah terbuka maka periksa pada bagian solderan dari kabel penghubung mouse apakah terlepas atau tidak, jika terlepas sambung lagi dengan menggunakan solder dan jika setelah di solder masih tetap belum menyala maka lakukan tes dengan multitester cek satu persatu kabel kecil yang terletak didalam kabel. Jika setelah di cek dengan multi tester ada satu kabel tidak terhubung maka potong kabel tersebut sedikit demi sedikit sampai kabel yang di tes dengan tester tersambung semua.
  3.  Apabila sudah dilakukan seperti cara di atas akan tetapi mouse tetap belum jadi berarti kita harus mengganti dengan yang baru karena tidak mungkin kita akan mengganti jika ic yang ada didalam mouse rusak/terbakar karena harga mouse dan harga ic lebih mahal ic nya dan belum tentu ic mouse dijual dipasaran.
Demikian postingan Cara Service Mouse semoga bermanfaat 

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon